20.6.14

SMS BANKING

Apakah anda sudah mengenal SMS Banking? lalu apa sih manfaat dan pengertian dari SMS Banking ini, yuk cari tahu bersama. Layaknya sebuah teknologi, Bank-bank yang kini hadir di sekitar kita telah jauh berkembang, para pengelola Bank pun berlomba-lomba untuk memberikan banyak kemudahan bagi para nasabahnya. Salah satu fasilitas dari sebuah Bank yang kini mulai marak digunakan adalah layanan SMS Banking, apa sih SMS Banking itu?. Layanan SMS BAnking dapat kita temui di sejumlah Bank di Indonesia seperti Bank BCA, Mandiri, BRI, BNI dan tentu saja masih banyak Bank yang lainnya.

Secara sederhana, SMS Banking adalah salah satu fitur teknologi yang berupa layanan bagi nasabah bank, yang mengijinkan para nasabah untuk mengakses akun bank mereka melalui fitur SMS. Banyak sekali fitur yang ditawarkan oleh SMS Banking ini, salah satu yang paling banyak digunakan adalah layanan cek saldo rekening dan transfer dana. Mudah dan sangat sederhana, itulah kelebihan dari SMS Banking, untuk dapat menggunakan layanan ini, biasanya kita harus mengikuti persyaratan tertentu tergantung dari Bank yang akan kita pakai.

Setelah kita mendapatkan layanan SMS Banking, biasanya kita diberikan cara atau instruksi untuk menggunakannya, ini juga bisa saja berbeda-beda antara Bank yang satu dengan Bank yang lainnya. Biasanya, kita dapat mengakses layanan ini melaui dua cara, bisa melalui mengirimkan SMS atau melalui sebuah Menu (dijelaskan oleh pihak Bank) melalui mengakses sebuah nomor tertentu pada sebuah handphone, biaya SMS Banking juga berbeda beda, ada yang sekitar RP.500/SMS dan yang lainnya, dan yang terpenting adalah anda harus sudah yakin bahwa nomor hp anda telah didaftarkan sebelumnya.

Kartu provider apa saja dan HP jenis apa saja, itulah mudahnya SMS banking, asalkan handphone kita bisa melakukan transaksi SMS, sepertinya kita sudah bisa menikmati layanan SMS Banking, kapan saja dan diaman saja.

Layanan apa saja yang ditawarkan oleh SMS Banking? sebenarnya cukup banyak, mungkin ini diantara manfaatnya:
  • Transfer Uang/Dana
  • Cek Saldo Rekening Tabungan
  • Informasi Tagihan, Transaksi
  • Pembayaran atas Pembelian
  • Ganti PIN, dan lain lain
Manfaat dari SMS Banking sungguh sangat besar bagi kita semua, anda bisa membayar tagihan listrik, telepon, asuransi dan lainnya melaui layanan SMS Banking ini. Sepertinya, layanan SMS Banking sangat cocok bagi anda yang ingin menikmati kemudahan dalam bertransaksi Bank, sebagai contohnya adalah anda kini tidak perlu ke ATM hanya untuk mengecek saldo di Bank anda, gunakan saja SMS Banking dan anda akan mendapatkan segala informasi yang anda butuhkan. Jika anda adalah seorang pengusaha, anda tentu pernah merasakan sibuknya proses transfer ke sejumlah klien anda, anda juga mungkin kesulitan untuk mengecek sejumlah transaksi ke Bank anda seperti pengiriman uang dari para konsumen anda, nah sekarang tidak perlu repot pergi ke ATM, SMS Banking adalah salah satu layanan yang cukup bisa diandalalkan untuk menangani beberapa hal seperti tadi, ini menarik bagi kita semua.


Berbagai layanan dan kemudahan yang diberikan oleh SMS banking ini, sangat membantu nasabah / masyarakat dalam melakukan transaksi. Sehingga para nasabah dapat mengefisienkan waktu mereka.

EMV (Europay Mastercard and Visa)

Masih dalam dunia perbankan . Kali ini akan membahas tentang EMV. Apa itu EMV?? Yuk Simak .


EMV atau Europay Mastercard and Visa merupakan suatu teknologi chip yang diharapkan bisa mengurangi tingkat fraud kartu kredit. Teknologi ini sudah dikenalkan di Indonesia sejak tahun 2010. Jadi chip membuat data lebih sulit untuk dicuri secara langsung karena tingkat kesulitannya yang tinggi. Berbeda dengan teknologi pita magnet yang lebih mudah diambil dtanya melalui skimmer.


Kartu kredit atau debit yang sudah dilengkapi dengan chip yang mengharuskan penggunanya memasukkan kartu ke dalam mesin EDC atau jamak disebut dip. Sedangkan metode gesek disebut dengan swipe.


Menurut sumbernya EMV di klaim lebih aman karena memungkinkan bagi bank penerbit kartu untuk memasukkan kode tertentu sebagai pengaman kartu. Teknlogi yang dipakai pun terhitung masih jarang. Kalaupun ada, harganya masih terhitung tinggi sehingga juga menyulitkan pelaku kejahatan kartu kredit.


Bank Indonesia menargetkan semua bank di Indonesia sudah menggunakan teknologi chip EMV ini pada tahun 2016 karena Indonesia termasuk negara dengan tingkat fraud kartu kredit yang tinggi. 


Teknologi seperti inilah yang sangat ditunggu – tunggu oleh para nasabah di Indonesia. Bagaimana tidak, dengan tingkat kejahatan kartu kredit yang masih begitu tinggi di Indonesia kartu ini dapat membantu mengurangi tindakan kejahatan tersebut.


E-MONEY

Haaii .. 

Masih dalam pembahasan tentang Teknologi Terbaru Perbankan. Salah satunya adalah E-money yang merupakan suatu alat pembayaran elek-tronik dimana nilai uang itu tersimpan dalam media elektronik tersebut. Ada lagi arti lain dari E-money yaitu merupakan salah satu alternatif pembayaran yang bentuknya bisa bermacam-macam. Selama ini e-money yang berkembang di masyarakat masih dalam bentuk chip yang ditanam dalam sebuah kartu ataupun stiker. Bentuk lainnya bisa berupaserver based atau virtual based.

E-money ini hampir sama seperti kartu debet. Diamana kartu debet bentuknya kartu dan based-nya simpanan dengan transaksi yang dilakukan secara online. Sedangkan tran-saksi menggunakan e-money bisa dilakukan se-cara offline, dan nilai saldonya terkurangi setiap kali bertransaksi. 

Hanya saja, perbedaannya adalah setiap kali transaksi dengan kartu debet, pasti akan membutuhkan koneksi online untuk otorisasi ke penerbit. Setiap kali transaksi, simpanan di bank akan berkurang. Sedangkan e-money, setiap kali transaksi, simpanan dalam e-money tersebut memang berkurang saat itu juga, namun data pada pihak penerbit belum tentu berkurang saat itu juga. 

Jika disatukan dalam handphone, triggernya bisa melalui SMS. Jadi pelanggan tersebut dikasih user ID atau password. Misalkan kita belanja di salah satu konter yang sudah bekerja sama dengan telco provider untuk payment. Saat berbelanja dan akan membayar dengan e-money, ada kode yang harus di kirim ke telco provider. Nah, dari situ kita disuruh memasukkan user ID dan password, selanjutnya pihak provider akan bertanya benarkah anda akan membayar sekian pada konter tersebut, kalau ya tinggal pencet OK. Model virtual account ini juga bisa digunakan untuk internet. Contohnya i-VAS Telkom yang account based dan berfungsi untuk pembayaran di internet. Di sini pengguna memiliki user ID dan password untuk bayar penggunaan internet. 

Menurut sumbernya diluar negeri sudah ada produk semacam ini seperti Octopus di Hongkong, Touch and Go untuk pembayaran tol di Malaysia dan di Singapura untuk pembayaran MRT dan bus. E-money memang tidak bertujuan untuk mengganti uang kecil secara total. Tapi begitu masyarakat sudah tertarik menggunakan e-money untuk payment, maka mereka tidak perlu lagi membawa uang receh, cukup menyentuhkan e-money pada sensor alatnya. Untuk tol, pelayanan tol lebih cepat dan efisien, sehingga cash & link tol tidak terlalu mahal. 

E-money dapat dijadikan sebagai sebuah alat pembayaran yang baru di Indonesia. Karena e-money ini dapat memeberikan beberapa keuntungan bagi masyarakat dalam melakukan pembayaran, serta dapat juga mengefisienkan waktu pada saat melakukan pembayaran.

Sumber : 

19.6.14

M-Banking

Asalamualaikum …!!!

Ketemu lagi masih dalam membahas Teknologi Terbaru Perbankan. Postingan kali ini tentang M-Banking. Apaitu M-Banking?? Untuk lelbih jelasnya yuk simak .. 

Yang menurut sumbernya Mobile banking atau M-Banking merupakan sebuah sistem layanan dari sebuah lembaga keuangan seperti Bank untuk melakukan sejumlah transaksi keuangan yang dapat diakses langsung oleh nasabah melalui perangkat mobile seperti telepon seluler. Fasilitas mobile banking adalah sebuah fasilitas dari bank dalam era modern ini yang mengikuti perkembangan teknologi dan komunikasi. Fasilitas mobile banking ini merupakan fasilitas dalam komunikasi yang bergerak dan diakses melalui telepon selular berbasis GSM. M-Banking digunakan dengan menu yang sudah tersedia di SIM Card yang saat ini menggunakan media Short Message Service. Dalam telepon seluler, kemampuannya mampu bergerak (hal ini disebut dengan mobile) tanpa batas ruang dan waktu, juga memungkinkan manusia untuk berjalan dengan aktivitas yang sedang dijalankan. Wahhh .. Canggih …!!!

Telepon seluler merupakan sebuah sistem komunikasi yang sudah dipastikan pada masa sekarang ini dipakai sebagai alat komunikasi yang berguna bagi setiap orang. Dalam sistem perbankan yang memiliki akses M-banking, dimana setiap orang dapat dengan mudah memakai fasilitas seperti transfer dana, informasi saldo, mutasi rekening, informasi nilai tukar uang, pembayaran kartu kredit, telepon, listrik dan asuransi, juga dapat digunakan untuk pembelian isi ulang pulsa. 

Pada saat ini mobile banking juga dipergunakan sebagai transaksi perbankan antara pihak bank dan nasabah dengan menggunakan smartphone. Agar sistem mobile banking dapat berjalan dengan baik, bank yang memberikan fasilitas mobile banking harus memastikan bahwa sistem tersebut dapat berjalan dengan baik. Harapan bagi setiap nasabah pengguna mobile banking biasanya lebih meningkat dan banyak nasabah yang memiliki kepercayaan dalam menggunakan mobile banking.

Intinya M-Banking ini merupakan salah satu teknologi pada dunia perbankan. Dimana penggunaanya dapat diakses langsung melalui telepon seluler. Ada tiga cara untuk dapat mengakses perbankan dengan menggunakan mobile banking, tergantung pada kompabilitas telepon seluler. Pertama, mobile banking dapat dilakukan melalui SMS dimana informasi saldo dan password perbankan dapat dikirim ke nasabah melalui SMS. Kedua, beberapa lembaga keuangan telah mendedikasikan aplikasi perangkat lunak yang dapat di download di telepon seluler seperti smartphone. Terakhir, telepon seluler dapat mengakses melalui fasilitas dari SIM Card. Fasilitas yang diberikan dari lembaga keuangan berupa M-Banking mempermudah setiap nasabah untuk mengakses transaksi dari Bank.

DIGITAL LOUNGE CIMB Niaga

Ini sudah masuk postingan ke 6 yang membahas tetang Teknologi Terbaru Perbankan. Kali ini membahas Digital Lounge yang diluncurkan oleh PT Bank CIMB Niaga Tbk (“CIMB Niaga”). Inovasi terbaru ini merupakan sebuah wajah baru perbankan untuk para nasabah yang menginginkan kenyamanan perbankan lebih.

Yang nantinya Digital Lounge CIMB Niaga dilengkapi dengan teknologi terkini, menyediakan sejumlah fasilitas dan layanan perbankan, dari mesin ATM model terbaru, mesin setor tunai, hingga layanan Video Banking dengan layar sentuh untuk bertransaksi dan layar besar yang menampilkan Video Banking Agent/petugas bank secara live yang siap membantu nasabah dalam melakukan transaksi perbankannya.

Selain tarik dan setor tunai, informasi produk, transfer dana, pembelian pulsa, dan pembayaran tagihan (kartu kredit, listrik, telepon, dan lainnya), Digital Lounge juga melayani pembukaan rekening maupun aplikasi kartu kredit dengan konseppaperless (tanpa kertas).

Wahhhh … Canggihnya …..!!

Menurut sumbernya Desain dan ambians Digital Lounge sangat berbeda dengan bank pada umumnya. Terasa modern dan muda karena diiringi video musik dan lagu-lagu yang sedang tren saat ini. “Kami ingin nasabah merasa nyaman dan rileks saat bertransaksi, biarpun hanya mengambil uang tunai di ATM. Digital Lounge ini meskipun terlihat modern dan muda, tidak hanya diperuntukkan bagi anak muda saja.

Inovasi – inovasi terbaru yang terus muncul dalam dunia perbankan, guna memberikan pelayanan terbaik terhadap para pelanggannya / nasabahnya. Salah satunya adalah Digital Lounge ini, yang di luncurkan oleh CIMB Niaga. Dimana Digital Lounge CIMB Niaga ini dilengkapi dengan bebrapa teknologi seperti menyediakan sejumlah fasilitas dan layanan perbankan, dari mesin ATM model terbaru, mesin setor tunai, hingga layanan Video Banking. Inovasi sepeti inilah yang dapat memajukan dunia perbankan di Indonesia.